Monday 29 October 2012

Apa itu Tawadhu ?



Ada yang udah tau tawadhu ? , yuk simak #Tawadhu

Pengertian Tawadhu’ adalah rendah hati, tidak sombong, dan ngga sok tenar #Tawadhu

Pengertian yg lebih dalam adalah kalau kita tidak melihat diri kita memiliki nilai lebih dibandingkan orang lain #Tawadhu

Orang yang tawadhu’ adalah orang menyadari bahwa semua kenikmatan yang didapatnya bersumber dari Allah Subhanahu wa ta'ala #Tawadhu

maka tidak pernah terbersit sedikitpun dalam hatinya kesombongan dan merasa lebih baik dari orang lain #Tawadhu

tidak merasa bangga dengan potensi dan prestasi yang sudah dicapainya. #Tawadhu

tetap rendah diri dan selalu menjaga hati dan niat segala amal shalehnya dari segala sesuatu selain Allah #Tawadhu

Tetap menjaga keikhlasan amal ibadahnya hanya karena Allah.#Tawadhu

Tawadhu merupakan salah satu bagian dari akhlak mulia, jadi sudah selayaknya kita sebagai umat muslim bersikap tawadhu #Tawadhu

karena tawadhu merupakan salah satu akhlak terpuji yang wajib dimiliki oleh setiap umat islam #Tawadhu

Tiada berkurang harta karena sedekah, dan Allah tiada menambah pada seseorang yang memaafkan melainkan kemuliaan. #Tawadhu

Dan tiada seseorang yang bertawadhu kepada Allah, melainkan dimuliakan oleh Allah. (HR. Muslim). #Tawadhu

"Bertawadhulah hingga seseorang tdk menyombongkan diri terhadap lainnya dan seseorang tdk menganiaya terhadap lainnya.(HR Muslim) #Tawadhu

“Sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan manusia.” (HR. Muslim) #Tawadhu

Tanda orang yg tawadhu adlh disaat seseorang smakin bertambah ilmunya mka smakin bertambah pula sikap tawadhu dan kasih sayangnya #Tawadhu

Dan semakin bertambah amalnya maka semakin meningkat pula rasa takut dan waspadanya. #Tawadhu

Setiap kali bertambah usianya maka semakin berkuranglah ketamakan nafsunya. #Tawadhu

Setiap kali bertambah hartanya maka bertambahlah kedermawanan dan kemauannya untuk membantu sesama #Tawadhu

menyadari akan segala nikmat yang didapatnya adalah dari Allah SWT, untuk mengujinya apakah ia bersyukur atau kufur. #Tawadhu

"Dan janganlah kalian berjalan di atas bumi ini dengan menyombongkan diri, #Tawadhu

karena kalian tidak akan mampu menembus bumi atau menjulang setinggi gunung” (QS al-Isra-37). #Tawadhu

”Negeri akhirat itu Kami jadikan untuk orang-orang yang tidak menginginkan kesombongan di muka bumi dan kerusakan di (muka) bumi. #Tawadhu

Dan kesudahan (yang baik) itu adalah bagi orang-orang yang bertakwa (QS al-Qashshash-83.) #Tawadhu

Tidak diragukan lagi bahwa Sesungguhnya Allah mengetahui apa yang mereka rahasiakan dan apa yang mereka lahirkan. #Tawadhu

Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong. (QS: an-Nahl: 23) #Tawadhu

"Bertakwalah kepada Allah, bangkitlah kesombongannya yang menyebabkannya berbuat dosa. Maka cukuplah (balasannya) neraka Jahannam. #Tawadhu

Dan sungguh neraka Jahannam itu tempat tinggal yang seburuk-buruknya." (QS.Al-Baqarah : 206) #Tawadhu

tawadhu sangat diperlukan bg siapapun yg ingin menjaga amal shaleh agar tetap tulus ikhlas, murni dari tujuan selain Allah. #Tawadhu

Krna memang tidak mudah menjaga keikhlasan amal shaleh atau amal kebaikan kita agar tetap murni, bersih dari tujuan selain Allah. #Tawadhu

Sungguh sulit menjaga agar segala amal shaleh dan amal kebaikan yang kita lakukan tetap bersih dari tujuan selain ridho-Nya. #Tawadhu

Karena sangat banyak godaan yang datang, yang selalu berusaha mengotori amal kebaikan kita. #Tawadhu

Apalagi disaat pujian dan ketenaran mulai datang menghampiri kita, maka sulit bagi kita untuk menjaga kemurnian amal shaleh kita #Tawadhu

Tawadhu juga mutlak dimiliki bagi para pendakwah yang sedang berjuang meninggikan Kalimatullah di muka bumi ini #Tawadhu

maka sifat tawadhu mutlak diperlukan untuk kesuksesan misi dakwahnya. #Tawadhu

Krna bila tdk,mka disaat seorang pendakwah mndaptkn pujian, mndptkn banyak followers, dikagumi org dan ktenaran mulai mnghmpirinya #Tawadhu

tanpa ketawadhu’an, maka seorang pendakwah pun tidak akan luput dari berbangga diri atas keberhasilannya. #Tawadhu

Sekian yg dapat ane sampaikan sedikit dari pengertian tawadhu#Tawadhu

Jadi so tunggu apalagi yuk sama sama kita belajar tawadhu :) #Tawadhu hehe semangat kaka (´`ʃƪ)


~ kultwit by @GAULtapi_ISLAMY 




Sunday 28 October 2012

"Because I choose to believe"


Manusia sejatinya sedang menghitung mundur kepada kematian | Aneh kiranya bila yang dibicarakan selalu tentang kehidupan

Mengapa kebanyakan manusia tabu bicarakan kematian? | Karena ia akan hilangkan kenikmatan akan dunia, thats why..

mata itu terbatas, maka jangan dengannya engkau melihat | akal itu terbatas, maka jangan dengannya engkau berpikir

bila terbatas mata engkau percaya, maka surga hanya khayalan | bila terbatas akal engkau berpikir, maka kebangkitan Islam hanya angan

begitulah Rasullah dihina kafir-Quraisy saat kabarkan Isra-Mi'raj | karena mereka menilai cerita dengan standar mata dan logika akal

begitulah Rasulullah ditertawakan yahudi saat kabarkan takluknya Konstantinopel dan Roma | karena terbatas mereka pada mata dan akal

berbeda dengan Abu Bakar | kenapa beliau digelari Ash-Shiddiq? | karena beliau selalu membenarkan Rasulullah

Abu Bakar benarkan Isra-Mi'raj tiada bisa gunakan mata lagi akal | tapi gunakan keyakinan akan kebenaran lisan Rasulullah

"Jika memang benar beliau mengatakannya, maka aku percaya" - Abu Bakar | tukasan beliau melampai pandangan mata dan pandangan akal

bagi Abu Bakar | tidaklah penting suatu perkara bisa dibuktikan mata atau logika akal | yang penting ia terucap lisan Rasulullah

bukan "apa" yang disampaikan, tapi "siapa" yang menyampaikan kabar | itu yang penting bagi Abu Bakar | bila dari Rasul, tiada keraguan

pandangan Abu Bakar melebihi pandangan mata atau logika akal | ia mengajarkan pandangan tertinggi, yaitu berdasarkan dalil

tidak peduli fakta, abaikan realita | bila Rasulullah sudah berucap | realita dan fakta tidak penting samasekali

Ash-Shiddiq berarti gelar yang terpercaya, shahabat yang terdekat | disematkan pada Abu Bakar karena keyakinannya pada seTIAP lisan Rasul

kini tersisa bagi kita 2 pilihan | ikuti pandangan mata dan akal lalu abaikan Rasulullah | atau yakin pada Rasulullah dan abaikan selainnya

Rasulullah janjikan kebangkitan Islam | satu masa dimana dunia akan kembali dipimpin Khilafah yang menjamin penerapan Syariah

tiada peduli seberapa jauh penerapan Syariah-Khilafah dengan fakta dan realita | kami yakin Rasulullah mustahil berbohong

tiada peduli seberapa mustahil | kami yakin Islam akan bangkit | because I choose to believe, I insist to believe

because I choose to believe | when there's no way, I'll make one

~ kultwit by Ustadz Felix Siauw

Impianku...

Tanam pikiran tuai perbuatan
Tanam perbuatan tuai kebiasaan
Tanam kebiasaan tuai karakter
Tanam karakter tuai nasib 

Kalimat ini diutarakan oleh Dra. Kinkin Anida ketika diwawancarai oleh tim dari Radio Pengajian. Beliau sedang membahas mengenai ibadah Haji. Untaian kata diatas menggambarkan bagaimana yang dikatakan haji mabrur. Yang saya simpulkan, ibadah haji dikatakan mabrur apabila sepulang dari tanah suci terdapat perubahan pada pribadi tersebut, yang mana perubahannya ke arah yang lebih baik dan lebih dekat dengan sang Khaliq.

Ya Rabb, perkenankan kami mengunjungi rumah suci-Mu dan beribadah dengan sepenuh hati disana.. Aamiiiin...

Friday 21 September 2012

8 Rahasia Meraih Kebahagiaan Dunia Akhirat

1. Kekuatan Niat
2. Kekuatan Do'a
3. Kekuatan Iman dan Taqwa
4. Kekuatan Dzikr
5. Kekuatan Syukur
6. Kekuatan Sedekah
7. Kekuatan Tahajjud
8. Kekuatan Tawakkal

~ Quoted from the book of Valentino Dinsi, SE, MM, MBA ~

Jumu'ah Mubarak

What a great Friday!

Begitu banyak amalan sunah yang sangat dianjurkan untuk kita kerjakan di hari Jumat yang berkah. Luangkanlah waktumu untuk mengerjakannya, dan yakinlah bahwa ada banyak nikmat dan keajaiban yang akan menghampiri kita. Dan aku mengalaminya hari ini. Alhamdulillah, terimakasih Ya Allah, aku diberi kesempatan untuk berkenalan dengan muslimah-muslimah sholehah yang menjadi inspirasiku dan penyemangat bagiku agar terus berusaha lebih baik lagi dalam menjalankan syariatMu Ya Rabb. Barakallahufiikum..

Keep thinking positively to Allah and always be grateful. ^__^

Wednesday 27 June 2012

Sebuah kabar baik datang....

Alhamdulillah.. Alhamdulillah.. Alhamdulillah..
Saya tidak bisa berhenti mengucapkan kata ini. Puji syukur kepada Allah atas kesempatan berharga yang diberikan kepada saya. Di tengah kebimbangan apakah saya harus menunggu dan berharap saja atau tetap mencoba lagi dan lagi, saya menerima sebuah kabar baik. Allah memberikan yang terbaik kepada umatnya dengan jalan yang tidak terduga.
Sebuah kalimat yang selalu menjadi motivasi saya: Man jadda wajada, man shabara zhafira ~ siapa yang bersungguh-sungguh akan berhasil, siapa yang bersabar akan beruntung. Kalimat mantra yang dikutip dari buku Negeri 5 Menara (A. Fuadi) ini memang memiliki kekuatan yang sangat hebat.

..to be continued

[Share] Motivational Words


"Don't feel comfortable with what you currently do, you should perform your best to make yourself to be shining out compare to others. Going the extra mile, giving efforts above the average, then you'll be able to reach your target."